
Makan Siang Natal (MSN) 2025 yang diadakan oleh FKPK (Forum Komunikasi Penyayang Kehidupan) telah berjalan baik, lancar dan membawa sukacita terutama untuk anak-anak dari Komunitas Anak Belajar Cakung dan Rumah Singgah Prolife yang berjumlah sekitar 48 anak.
Acara diadakan di Auditorium RS St. Carolus pada Sabtu, 27 Desember 2025 mulai pukul 10.00 WIB.
Jam 09.30 anak-anak mulai hadir dengan keceriaannya memasuki ruangan yang telah dihias dengan nuansa Natal. Melalui pendaftaran nama anak-anak dicatat, dan diberi sticker nama serta kupon untuk mengambil bingkisan Natal serta goodie bag. Anak-anak juga diberi snack ringan untuk kemudian duduk di tempat yang telah disediakan sambil menunggu acara dimulai. Tepat pukul 10.00 acarapun dimulai oleh MC Kak Osi dan Kak Odil dengan doa pembuka dan perkenalan.

Acara berlangsung semakin seru dan meriah dengan beberapa permainan dan juga ada persembahan pertunjukan tari dan nyanyi baik dari Komunitas Cakung maupun Prolife.
Pukul 11.00 WIB makan siang sudah siap, panitia mulai membagi makan, kemudian anak-anak menyantap dengan gembira. Anak-anak diperbolehkan menambah porsi makan karena panitia mempersiapkan makanan lebih banyak dari jumlah peserta. Anak-anak makan dengan lahap, mereka menyukai makanan yang disajikan dan melahap hampir semua hidangan yang disajikan.

Setelah selesai makan, acara dilanjutkan dengan pembagian hadiah di mana anak-anak dipanggil namanya satu persatu untuk menerima bingkisan Natal yang telah disediakan oleh panitia. Semua anak menerima bingkisan dengan sukacita, yang tidak hadir tetapi namanya sudah tercatat, bingkisannya dititipkan pada pendamping untuk disampaikan pada anak ybs. Sampailah di akhir acara, anak-anak berbaris rapi untuk mendapatkan goodie bag.
Hati-hati di jalan , Tuhan melindungi perjalanan pulang kalian. Sampai jumpa pada acara
makan siang Natal berikutnya.
